Resep Cara Membuat Puding Buah Naga Nikmat

Resep Cara Membuat Puding Buah Naga Nikmat  Dari segi bentuknya, buah naga memang hampir sama dengan nanas. Namun keduanya memiliki ciri khas yang berbeda. Jika buah naga memiliki banyak biji hitam, buah nanas tidak memiliki biji satupun. Untuk kandungan dari buah naga memang terbilang banyak. Dan beberapa di antaranya adalah protein, karbohidrat, mineral, vitamin c, kalsium fosfor dan masih banyak lagi. Dan Semua kandungan pada buah naga tersebut yang juga bermanfaat untuk kesehatan. Sangat di anjurkan dokter bagi yang menderita kanker, osteoporosis dan diabetes. Di samping itu, buah naga juga memiliki kembaran yang sangat menarik yakni yang buah naga merah dan buah naga ungu. Namun untuk kesempatan kali ini kami tidak akan membahas detail buah naga melainkan proses pembuatan puding buah naga. Buah naga yang akan kami gunakan adalah buah naga merah.

Dalam proses pembuatan puding buah naga merah memang tidak ada metode yang sulit. Akan tetapi pada saat menghiasnya anda perlu berinovasi agar lebih menarik selera. Nah, buat anda yang penasaran ingin membuatnya, silahkan di simak Resep Cara Membuat Puding Buah Naga Nikmat yang akan kami kemas spesial untuk anda.

 

puding buah naga

 

Bahan bahan puding buah naga :

  • daging buah naga yang warna merah siapkan sebanyak 200 gr,  bisa juga gunakan warna ungu
  • agar-agar bubuk putih siapkan 1 bungkus
  • gula pasir125 gr
  • vanili bubuk 0,5 sendok teh
  • air bersih 600 ml

Cara Membuat Sajian Puding Buah Naga Merah Nikmat :

  1. Pertama, masukkan bahan bahan seperti agar agar bubuk putih, vanili bubuk, air dan gula pasir pada panci kecil. Aduk-aduk hingga tercampur rata.
  2. Rebus semuanya sampai sedikit mendidih.
  3. Masukkan daging buah naga bersama sedikit air ke dalam wadah blender dan nyalakan. Blender hingga halus.
  4. Kemudian masukkan hasil blenderan buah naga ke dalam rebusan agar agar. Aduk dan olah hingga rata, tungu sejenak sampai mendiidh dan juga matang.
  5. Siapkan cetakkan sesuai selera dan tuangkan hasil rebusan adonan puding kedalam cetakan. Ratakan atasnya dengan selai buah naga merah dan simpan irisan strawberry di atasnya. Tunggu sampai puding dingin.
  6. Puding buah naga siap di hidangkan.

Bila ingin lebih segar lagi, silahkan di simpan pada lemari es sampai dingin fantastik. Demikian ulasan lengkap dan terpercaya mengenai Resep Cara Membuat Puding Buah Naga Nikmat. Tetap pantengin semua makanan dan minuman hanya di warga62.com

Back to top button