Cara Membuat Nugget Sayur Enak Sederhana

Resep Nugget Sayur Enak Bergizi dan Sederhana – Panganan enak dan bergizi seperti resep nugget ini memang kerap diserbu berbagai kalangan terutama kalangan anak-anak. Tidak sedikit bunda yang menyajikan resep nugget sebagai menu bekal putra dan putrinya yang hendak pergi sekolah. Yaps, selain rasanya yang enak dan akrab dilidah, resep nugget juga kaya akan vitamin serta protein yang sangat diburuhkan tubuh terutama pada anak-anak yang sedang proses pertumbuhan. Mengapa kami katakan bergizi karena bahan-bahan variasi resep nugget seperti nugget sayur, nugget daging, serta nugget ayam ini memiliki  segudang kandungan gizi. Nah, buat para bunda yang ingin menyajikan resep nugget berikut kami paparkan resep nugget sayur dan cara membuatnya. Cara membuat nugget sayur tanpa daging, cara membuat nugget sayur sederhana, resep nugget sayur dapur umami, cara membuat nugget jamur, resep nugget sayur bayam, cara, membuat nugget sayur tahu, resep nugget sayuran untuk dijual, resep nugget sayur keju merupakan variasi nugget sayur.

Proses pembuatan resep nugget sayur boleh dibilang gampang. karena memang proses pebuatanya hampir serupa dengan resep nugget yang lainya seperti mencampurkan adonan kemudian dibentuk dan masak hingga matang. Untuk  itu, simak ulasan dari warga62.com mengenai Cara Bikin Nugget Sayur Enak Bergizi dan Sederhana berikut ini.

resep-nugget-sayur

Bahan yang harus disediakan :

  • 100 gram wortel
  • 100 gram daging ayam
  • 100 gram tepung terigu
  • 100 gram kol putih atau kubis bunga putih
  • 80 gram bawang bombay
  • 4 siung bawang putih
  • 1 sendok teh lada bubuk atau merica bubuk
  • 2 sendok teh kaldu ayam bubuk
  • 4 butir telur ayam
  • 100 ml air bersih
  • 2 sendok teh garam dapur
  • gula pasir 1 sendok teh

Bahan pencelupnya :

  • 50 gram tepung terigu
  • 150 air bersih
  • Tepung panir secukupnya ( lapisan )

Cara Memasak Nugget Sayur Sederhana :

  1. Giling bahan – bahan seperti daging ayam, wortel, kol putih atau kubis bunga putih menjadi satu bagian.
  2. Selanjutnya simapan dalam satu wadah lalu tambahkan tepung terigu, lada bubuk atau merica bubuk, kaldu ayam bubuk, gula pasir, garam dapur dan air bersih aduk – aduk sampai tercampur merata.
  3. Kemudian ambil loyang, olesi dengan margarine atau mentega dan beri alas plastik didasar loyng tadi.
  4. Setelah itu tuang adonan nugget sayuran kedalam loyang tadi kemudian masukan kedalam kukusan.
  5. Dan kukus selama kira – kira 30 menit atau hingga nugget sayuran matang.
  6. Angkat dan keluarkan dari loyang kemudian biarkan dingin dalam suhu ruangan.
  7. Berikutnya potong – potong nugget sayuran tadi sesuai dengan keinginan anda. Sisihkan dahulu.
  8. Buat terlebih dahulu adonan untuk pencelupnya dengan cara mencampurkan tepung terigu dengan air bersih dalam satu wadah.
  9. Aduk hingga benar – benar rata dan mencaji cairan.
  10. Ambil nugget sayur yang telah dipotong – potong kemudian celupkan kedalam adonan pencelup sampai benar – benar terlumuri sempurna.
  11. Kemudian guling – gulingkan diatas tepung panir dan goreng didalam minyak yang telah dipanaskan sebelumnya.
  12. Goreng terus sampai berubah warna menjadi kuning kecoklatan dan menjadi matang sempurna.
  13. Angkat dan tiriskan lalu hidangkan dengan saus sambal agar terasa lebih nikmat.

Nikmatnya resep nugget sayur adalah saat anda hidangkan nugget selagi hangat bersama dengan cocolan saus samabal atau bila suka dengan tambahan mayonaise. Silahkan anda terapkan gaya hidup sehat bersama keluarga dengan mencoba Resep Nugget Sayur Enak Bergizi dan Sederhana. Semoga bermanfaat.

Back to top button